Wednesday, July 31, 2013

Pertanda, katanya sih


Hai gue kembali lagi, abis mandi di lukulo nih, oke jaman sekarang masih cinta2an abg kan? NGAKU GAK LU? tjiyeee HAHAHAHAHAHAguelagijombloniehHAHAHAHA. Tau gak kalo ada tanda2nya cowok suka si cewek atau kebalikannya? Gue mau kasih tau nih, cekibroooot

*Pertanda Wanita Jatuh Cinta - Mungkin sebagian besar pria yang masih lajang sering penasaran tentang seperti apa kiranya tanda tanda wanita sedang jatuh cinta. Hal ini menjadi sebuah pertanyaan klasik yang tentunya terjadi secara turun-temurun dibenak para pria lajang yang selalu membutuhkan cinta dari seorang kekasih hati. Bila kamu pria yang saat ini sedang mempertanyakan tentang tanda tanda wanita sedang jatuh cinta atau ciri wanita jatuh cinta, maka mungkin tulisan kali ini akan sedikit membuka mata hati kamu, sekaligus kiranya dapat memberikan pencerahan mengenai apa yang sedang kamu pertanyakan tersebut.

Ciri Wanita Sedang Jatuh Cinta

  1. Menyentuh pipi atau menggosok dagunya dengan lembut. Hal ini merupakan pertanda dia sedang berpikir bahwa dia merasa cocok dengan anda dalam beberapa hal.
  2. Melipat kedua tangannya di atas meja ketika sedang berbicara dengan anda dengan cara meletakkan siku di atas punggung tangan yang satu, sementara tangan memegang siku yang lainnya dengan punggung tangan menghadap anda.
  3. Meletakkan jari di antara gigi. Jari yang saya maksud di sini tentu saja semua jari tangan (kecuali jari tengah) dan bukan jari kaki. Jari tengah tidak termasuk karena akan memberikan "makna yang berbeda".
  4. Mengedipkan matanya lebih sering daripada biasanya ketika berbicara dengan anda. Tapi harus anda pastikan dulu itu bukan karena kelilipan.
  5. Memilin-milin rambut dengan jarinya ketika dia sedang menatap anda. Yang menjadi pertanyaan saya, bagaimana dengan wanita berjilbab?
  6. Mengangkat alis kemudian menurunkannya sambil tersenyum. Hal ini menunjukkan bahwa dia tertarik dengan anda.
  7. Ikut tertawa dengan anda ketika anda menertawakan suatu hal yang bahkan mungkin tidak lucu menurut dia. Ketika ngobrol dengan dia cobalah untuk menertawakan suatu hal yang jauh dari kategori lucudan perhatikan reaksinya.
  8. Menatap mata anda dengan tatapan dalam dan pupil matanya membesar. Akan sangat susah melihat fenomena ini pada wanita yang mengidap katarak.
  9. Menyentuh lengan, bahu, tangan atau paha anda ketika berbicara dengan anda.
  10. Berusaha mengikuti cara anda berbicara baik itu dari cepat lambatnya anda berbicara maupun tinggi rendahnya suara anda.

* Pertanda Pria Jatuh CInta



Yang namanya manusia, pastilah ada cinta di mana-mana. Mau di keluarga, mau di kalangan teman-teman, ataupun cinta di pasangan masing-masing. Bagaimana sih caranya untuk tahu apa itu Cowok sedang jatuh cinta sama kamu atau tidak?

Berikut ini adalah Beberapa ciri-ciri Cowok yang sedang jatuh cinta dengan seorang Cewek: 



1. Memberikan perhatian lebih

Si Cowok akan memberikan perhatian lebih terhadap kamu dibanding terhadap orang-orang lain. Biasanya, teman-teman kamu akan lebih bisa merasakan ini daripada kamu sendiri. Misalnya, di saat  Di saat kamu sedang sakit, dia akan menjadi orang pertama yang menawarkan bantuan atau membelikan kamu makanan. *dah kaya sinetron nih hhe

2. Meluangkan waktunya untuk kamu

Cowok yang mencintai kamu selalu ingin berada didekat kamu. Hal ini akan terlihat jelas, apalagi kalau dia bisa meluangkan waktunya untuk sesuatu yang dia sebenarnya tidak suka lakukan. Padahal kamu tau kalau dia sebenarnya tidak suka shopping, tapi dia mau meluangkan waktunya untuk menemani kamu belanja ke shopping mall. Penginnya nempel kayak permen karet.

3. Menerima kamu apa adanya Orang yang mencintai kamu selalu menerima kamu apa adanya. Mau kamu itu segemuk apapun, sebau apapun, ataupun sejorok apapun, dia pasti tetap bisa menerima kamu dan tidak mengutarakan komen apapun untuk merubahnya. Bagi dia, itu adalah hal unik dari kamu. 

4. Lebih romantis terhadap kamu

Orang yang sedang jatuh cinta sama kamu, dia pasti akan lebih ber-romantis-ria bersama kamu. Contohnya, dia mungkin akan mengirimkan sms seperti "Selamat pagi", "Selamat malam", "Selamat tidur". 

5. Mau tau segalanya tentang kamu setiap saat

Selalu aja nih Cowok mau tau kegiatan kamu sehari-hari. "Hari ini gimana di kant aor?"tau mungkin "Nanti ada acara apa?" Semuanya itu adalah hal-hal yang dia ingin tau tentang kamu, kegiatan kamu sepanjang hari, maupun untuk acara ke depan. 

6. Selalu mengingat hal-hal kecil tentang kamu

Orang yang mencintai kamu selalu mengingat tiap kata2 yang kamu ucapkan bahkan mungkin kata2 yang kamu sendiri lupa pernah mengatakannya kepada dia. Tapi dia akan ingat akan hal-hal kecil yang kamu katakan maupun lakukan. 

7. Selalu menganggap kamu adalah Cewek satu-satunya untuk dia 

Si Cowok tidak akan mendekati Cewek lain jikalau dia sedang jatuh cinta sama kamu. Cowok yang melirik Cewek lain tidak mungkin sedang jatuh cinta, itu namanya Cowok yang lagi bingung. Setiap kali dia ingin keluar makan, dia selalu telpon kamu, ngajak kamu, dan menelpon kamu pertama daripada menelpon Cewek lain. SMS dari kamu selalu dia simpan malahkan menghapus SMS orang lain jika inbox dia sudah penuh. 

8. Tidak akan gampang membuat janji kepada kamu

Cowok yang mencintai kamu tidak akan gampang untuk membuat janji. Dia akan lebih hati-hati untuk menyiapkan semuanya untuk kamu. Jika dia tidak yakin akan sesuatu, dia tidak akan gampang untuk menjanjikannya. Bukan karena dia adalah Cowok yang tidak bisa dipercayai, tapi justru dia ingin kamu mempercayainya. Dia sedang berhati-hati supaya tidak mengecewakan kamu. 

9. Tidak akan mau menyusahkan kamu

Kamu sedang butuh sesuatu, dia akan selalu menawarkan bantuan untuk kamu tanpa kamu minta. Dan jika kamu sedang di dalam kesusahan, dia akan mencari jalan untuk meringankan beban kamu. Dia akan menyuruh kamu untuk tidak mengkuatirkan apapun karena dia telah memikirkan penyelesaiannya untuk kamu. 

10. Tidak punya alasan untuk mencintaimu

"Kenapa kamu sayang aku?" Cowok yang mencintaimu tidak akan bisa menyebutkan mengapa dia mencintaimu. Cinta itu bagaikan sesuatu yang tidak bisa dijelaskan dengan kata-kata. Itu adalah hal yang hanya bisa dirasakan. Kalau dia mulai mengatakan "Karena kamu cantik!" Wah, itu namanya gombal! Jangan mau percaya kalau dia mengatakan hal-hal yang muluk-muluk.


Sudah gue beritahu tuh tanda-tanda ilahinya, walau kebanyakan kayak di sinetron gitu, tapi semoga bermanfaat guys!








Monday, July 29, 2013

Reaksi Kimia Orang Jatuh Cinta

REAKSI KIMIA CINTA

Jatuh cinta itu adalah perasaan yang nggak ada duanya. Ketika seseorang jatuh cinta, kayaknya perasaan itu bakal ada selamanya. Si dia jadi pusat kehidupan kita. Akal dan logika dilupain dulu, atas nama cinta.
    Ketika kita jatuh cinta, kemungkinan tuh kita tergila-gila atau gandrung sama si dia. Rasa gandrung terjadi ketika kita mulai kagum sama seseorang. Perasaan ini biasanya dikaitkan dengan istilah “eros”, yaitu cinta yang sifatnya romantis atau fisik. 
   Ketika kamu mulai “jatuh cinta”, kamu sebenarnya sedang mulai merasa gandrung sama si dia. Pada waktu ini, kamu merasa kalau kamu bisa melakukan apa aja buat si tambatan hati. Kamu pengen, dan bahkan percaya bahwa perasaan ini akan ada selamanya.


       Perasaan “melayang” yang datang bersama rasa gandrung ini bisa dijelaskan dengan zat-zat kimia yang dikeluarkan oleh otak kita. Memang sih, kedengarannya nggak romantis banget, tapi otak kamu itu adalah tempat bercokolnya semua perasaan dan emosimu. Otak kamulah yang mengirimkan sinyal ke tubuhmu, dan membuatmu merasakan semangat dan pahit manisnya “jatuh cinta”.
      Katanya, berdasarkan penelitian, ada sebuah senyawa yang diinisiasi dalam tubuh manusia saat seseorang itu jatuh cinta. senyawa ini bisa menjadi salah satu faktor dalam keharmonisan rumah tangga dan kebahagiaan hidup. salah satu senyawanya adalah phenilethylamine. senyawa yang lain adalah “hormon-hormon kebahagiaan” yang bertanggung jawab atas segala kejungkirbalikan manusia ketika falling in love yaitu :


* Pheromones : bikin naksir seseorang, bikin ngelamunn.. dan membayangkan dia terus
* Oxytocin : bikin kangennn, pengen liat orangnya bentar ajah—liat doang beberapa detik
* Vasopressin : bikin setia, “you know you are the only one..”
* Norepinephrine : bikin semangat, hepi, ceria, bahagia, pengen senyum terus, jadi makin canti/tampan


Zat-zat kimia menjelaskan kelakuan kita begitu kita mulai jatuh cinta. Zat-zat kimia ini berjalan ke bagian-bagian dari otak yang mengatur emosi dan memori kita:



* Dopamine Bilang Aku Tergila-gila Sama Kamu

        Pada beberapa bulan pertama ketika kamu naksir seseorang, ada bagian otak kamu yang mengeluarkan zat ini. Biarpun jumlah zat ini cuma sedikit, itu aja sudah cukup untuk memberikan rasa melayang yang kamu rasakan waktu kamu sedang jatuh cinta.
    Semalaman kamu susah tidur, mikirin hal-hal yang romantis. Karena dopamine juga, kamu jadi kurang berselera makan. Kamu mulai lupa makan, tapi meskipun kamu lapar dan perutmu kosong, kamu tetap happy dan agak crazy. Dopamine juga bikin kamu merasa penuh semangat, kayaknya kamu bisa melakukan apapun yang kamu mau. Zat ini bener-bener hebat. Karenanya kata-kata “jatuh cinta sampe gila” itu kayaknya bener banget deh.

* Serotonin bilang Aku Terobsesi Sama Kamu

       Kurangnya zat ini di otak kamulah yang jadi sebab kenapa kamu merasa terobsesi sama si dia yang lagi kamu taksir. Kadar serotonin yang rendah bisa bikin kamu jadi sering mikirin si dia. Curi-curi pandang dan menyimpan foto dia di dompet kamu juga jadi kegiatan sehari-hari. Ngga perlu buru-buru periksa ke psikiater. Yang terjadi sama kamu itu normal kok. Kamu cuma sedang mematuhi perintah dari serotonin kamu yang jumlahnya lagi turun. Ketika kamu bilang sama dia bahwa kamu nggak bisa berhenti mikirin dia, sebenarnya itu serotonin kamu yang lagi rendah itu yang bicara.



* Oxytocin bilang Aku Mau Terus Sama-sama Kamu

Kalau akhirnya kamu berpacaran dan dengan bertambahnya sayang kamu, kamu mulai berpikir kalau kamu nggak bisa hidup tanpa dia. Kamu mulai merasa terikat dengannya. Kemanapun dia pergi, kamu ada di sampingnya. Di sinilah oxytocin mulai berperan. Zat ini dikeluarkan oleh otak ketika rasa gandrung dan gairah karena jatuh cinta mulai berkurang dan hubungan yang lebih serius mulai terbentuk.



Tanda-tanda bahwa kamu gandrung sama si dia:



* Kamu tambah sering memikirkan si dia. Rasanya wajahnya nggak bisa hilang dari pikiran kamu.
* Kamu ngga bisa tidur nyenyak. Si dia yang terakhir ada di pikiran kamu sebelum pergi tidur, dia lagi yang langsung kepikiran begitu kamu membuka matamu di pagi hari.
* Kamu tiba-tiba ngga pengen makan. Bahkan makanan kesukaanmu jadi terasa hambar.
* Kamu selalu senang ketemu si dia. Kamu ngerasa senang dan bersemangat cuma dengan mikirin akan ketemu dia.
* Kamu mulai ngikutin dia, nyatet jadwal pelajarannya dan mencari nomor teleponnya … diam-diam, tentunya.
* Tiba-tiba kamu jadi hapal puisi dan lagu-lagu cinta. Kamu juga mulai suka banget sama film-film romantis, padahal seumur-umur cuma pernah nonton film sci-fi.

Oke, kembali ke phenilethylamine—berdasarkan sebuah penelitian juga, ternyata hormon ini hanya bertahan efektif 2-3 tahun sejak jatuh cinta. Padahal berkat hormone inilah seorang manusia bisa kesengsem, deg-degan, bahagia, dan beberapa gejala lain yang menimpa seseorang yang falling in love.
Boleh saja tidak percaya tentang faktor hormonal dalam cinta namun ada hipotesa yang berpendapat bahwa keadaan “emosian” (emosi yang berlebihan) misalnya pada seorang wanita menstruasi seringkali disebabkan oleh faktor hormonal, maka keadaan emosional seperti keaadan jatuh cinta—berikut gejala-gejalanya pun bisa jadi disebabkan oleh hormon tertentu. Artinya kalau hipotesa ini benar, maka cinta itu bukan sesuatu yang abadi! Oh Noooooo!!!!! *teriak histerisss
Memang saya tidak terlalu percaya pada hipotesa itu, kemungkinan besar hipotesa tersebut hanya berlaku pada hewan atau pada uji reaksi kimia in vitro. Artinya, dengan mempelajari hormon-hormon tersebut, kita bisa memprediksikan usia dan mekanisme jatuh cinta pada hewan atau pada reaksi kimia in vitro (di luar tubuh manusia) saja. Sedangkan dalam ilmu farmakologi, “dogma” yang diajarkan profesor Andre adalah : tubuh manusia itu bukan tabung reaksi, responnya terhadap obat bisa jadi berbeda dengan reaksi dalam tabung reaksi. Itu masalah obat, apalagi dalam kehidupan, cinta lagi! Adalah pasti banyak sekali faktor yang terlibat dalam kejatuhcintaan seseorang, bukan hanya semikroliter hormon.
Maaf berbelit-belit, hehe, jadi begini. Ketika kita jatuh cinta, maka phenilethylamine akan terinisiasi sehingga menimbulkan efek-efek “syalala bertaburan bunga-bunga”—inget film Laskar Pelangi; dan senyawa kimia tersebut jika dieksploitasi terus menerus akan menipis, dan semakin “kebal” dengan pemicu-pemicunya, begitu selama hampir 4 tahun. Konon, setelah seseorang menikah hormon ini akan bertahan 4 tahun setelah pernikahan, dan ketika keluarga itu masih harmonis, meskipun phenilethylamine menipis, hal itu lebih disebabkan karena kehadiran seorang anak. Mungkin inilah salah satu bentuk faktor cinta yang lain, yang saya maksud.
Kalau orang sedang jatuh cinta, tentu saja tak ingin percaya dengan hipotesa phenilethylamine tersebut—artinya percaya bahwa cinta hanya bertahan 4 tahun. Males banget dong! Mencintai seorang pangeran cuma 4 tahun??!!. Begitupun aku, lebih percaya pada hipotesa lain yaitu: cinta itu mengikuti hukum termodinamika pertama.*Gini-gini kan aku juga mahasiswa ITeBeh, hihi sok-sok’an. Intinya itu hukum yang menyebutkan bahwa energi itu kekal, tidak hilang namun hanya berubah ke bentuk lain. Nah Cinta itu adalah Energi, maka sesungguhnya cinta itu tidak akan hilang karena kadar phenilethylamine yang menurun, tapi akan berubah ke bentuk cinta lain dengan adanya faktor lain. Sehingga cinta tetaplah cinta, tapi hanya bentuknya yang berbeda. Energi banget kan?

Dan tahukah kamu bahwa pentransformasi energi cinta itu adalah pernikahan. Sungguh.


Kejatuhcintaan sebelum pernikahan adalah mempersiapkan diri menuju pernikahan yang berkah, dan kejatuhcintaan setelah pernikahan selanjutnya adalah mencintainya dengan sesungguhnya.



Hipotesa inilah yang-menurutku , mendukung keharmonisan keluarga yang bahagia selama-lamanya.




Thursday, July 25, 2013

MENGUAP

Tentang Menguap


Kuap adalah sebuah gerakan refleks menarik dan menghembuskan napas yang sering terjadi saat seseorang merasa letih atau mengantuk. Belum diketahui sebab mengapa orang-orang menguap, namun seringkali dikatakan bahwa penyebabnya adalah jumlah oksigen di paru-paru yang rendah. Menguap mudah sekali menular - 55% orang-orang yang melihat seseorang menguap akan turut menguap dalam waktu lima menit berikutnya. Dalam beberapa budaya, menguap merupakan suatu sikap antisosial sehingga saat menguap orang-orang dari kebudayaan tersebut akan menutup mulut mereka.


Fakta Unik : ada berbagai hal yang sering kita lakukan dalam kehidupan kita sehari-hari. Baik itu di sengaja atau tidak di sengaja. Salah satu hal yang sering kita lakukan tanpa sadar adalah menguap.

Menguap adalah salah satu bukti atau tanda kalau kita sedang capek atau mengantuk. Biasanya manusia akan menguap ketika mengantuk atau kelelahan. Menguap adalah sebuah peristiwa motorik yang di picu oleh kurangnya aliran oksigen ke otak dan otak memerintahkan menguap untuk memenuhi kebutuhan oksigen yang di butuhkan.

Berikut ini beberapa fakta unik tentang menguap yang di muat dalam harian online Merdeka.com


1. Pertanda letih atau mengantuk

"Kita tidak hanya melakukannya ketika kita lelah. Ini juga mungkin mencerminkan kekurangan oksigen," ujar Profesor di Frances Payne Bolton Sekolah Keperawatan di Case Western Reserve University dan Juru Bicara American Academy of Sleep Medicine, Michael Decker, Ph.D.

2. Cerminan kurangnya oksigen

Bagian bawah lobus paru-paru biasanya tidak bekerja ketika seseorang istirahat. Hal ini tidak sama saat berolahraga yang banyak menggunakan kapasitas paru-paru. Pernapasan yang terjadi membantu menjaga paru-paru agar tetap sehat.
Dalam kasus pasien operasi, beberapa pasien menurunkan fungsi paru-paru saat menderita pneumonia karena pernapasan dangkal setelah anestesi. "Menguap akan seperti respons homeostatis, tidak bernapas terlalu dalam," kata Decker.

3. Menguap karena merasa bosan
Menurut sebuah studi tahun 1986, mahasiswa yang menguap lebih banyak ketika ditampilkan pola warna dibandingkan yang menyaksikan video selama 30 menit.

4. Menguap dinginkan otak
Penelitian terbaru tentang menguap menunjukkan bahwa itu terjadi untuk mendinginkan otak. Menguap dengan mulut terbuka menyebabkan dinding sinus meluas dan berkontraksi memompa udara ke otak dan menurunkan suhu," katanya dilaporkan National Geographic.
Studi ini menemukan bahwa orang lebih cenderung menguap selama musim dingin. Menguap biasanya berlangsung sekitar enam detik. Selama enam detik, denyut jantung meningkat secara signifikan. Sebuah studi 2012 meneliti tubuh seseorang, sebelum dan sesudah menguap dan menemukan bahwa sejumlah perubahan fisiologis yang terjadi selama enam detik tidak direplikasi ketika peserta penelitian hanya diminta untuk mengambil napas dalam-dalam.

5. Menguap bisa menular

Ini benar, dan mungkin Anda juga pernah mengalaminya. Salah satu penelitian menunjukkan bahwa ketika ditunjukkan video orang yang tengah menguap, sekitar 50 persen orang akan ikut menguap. Hal ini bahkan terjadi pada hewan! Sebuah penelitian tahun 2004 menemukan bahwa hewan juga ikut menguap ketika melihat hewan lain atau bahkan manusia menguap.

Namun tampaknya hal ini bukan hal yang aneh. Robert Provine, seorang psikolog dan ahli saraf menjelaskan bahwa beberapa reaksi manusia memang bisa menular pada orang lain seperti tawa dan kebiasaan menguap. Orang yang mudah 'tertular' ketika melihat orang lain menguap juga dianggap memiliki rasa empati dan kepedulian sosial yang tinggi.

6. Menguap lebih menular antar sahabat

Sebuah penelitian tahun 2012 menunjukkan bahwa tak semua kebiasaan menguap bisa menular. Menguap bisa sangat menular antar sahabat atau seseorang dengan hubungan yang dekat. Peneliti menunjukkan bahwa semakin dekat hubungan Anda dengan seseorang maka semakin besar kemungkinan Anda akan tertular ketika mereka menguap. Hal ini masuk akal mengingat adanya teori empati pada poin pertama.

7. Menguap bisa jadi tanda sebuah penyakit

Menguap mungkin bukan tanda penyakit yang sangat serius atau berbahaya. Namun jika Anda terus-terusan menguap, ini bisa menandakan ada hal yang salah dengan kesehatan Anda. Bisa jadi berhubungan dengan otak, jantung, saraf, atau masalah tidur.

8. Janin juga bisa menguap

Meski belum diketahui penyebabnya, namun peneliti menunjukkan bahwa janin dalam rahim juga bisa menguap. Sebuah penelitian pada tahun 2012 menunjukkan gambar janin yang tengah membuka mulutnya. Peneliti berasumsi bahwa hal ini berhubungan dengan perkembangan otak pada janin. Selain itu, janin yang menguap bisa menjadi tanda perkembangan yang normal.

9. Rata-rata orang menguap selama 6 detik

Mungkin belum ada penelitian yang bisa menjelaskan teori ini, namun beberapa penelitian menunjukkan bahwa rata-rata seseorang menguap selama enam detik. Selama enam detik itu, detak jantung meningkat. Sebuah penelitian tahun 2012 juga menunjukkan bahwa psikologis dan tubuh manusia berubah sebelum dan setelah menguap. Tubuh dan mental berubah hanya dalam waktu enam detik. Selain itu, mereka juga menemukan bahwa efek menguap pada tubuh ini tak bisa digantikan dengan apapun, bahkan dengan cara menarik napas panjang.


Tentang Nukleoplasma

Nukleoplasma adalah cairan inti (karyotin) yang bersifat transparan dan semisolid (kental). Nukleoplasma mengandung kromatin, granula, nukleoprotein, dan senyawa kimia kompleks. Pada saat pembelahan sel, benang kromatin menebal dan memendek serta mudah menyerap zat warna disebut kromosom. Benang kromatin tersusun atas protein dan DNA. Di dalam benang DNA inilah tersimpan informasi kehidupan. DNA akan mentranskripsi diri (mengopi diri) menjadi RNA yang selanjutnya akan dikeluarkan ke sitoplasma.

Fungsi Nukleoplasma
 - Apakah teman-teman sedang mencari informasi tentang Fungsi Nukleoplasma atau kegunaan dari Nukleoplasma? Dari berbagai sumber yang saya dapatkan dari internet, menyebutkan bahwa Nukleus merupakan organel yang paling penting bagi sel. Pada bagian tubuh ada sel yang mempunyai dua nukleus seperti sel otot jantung dan ada multinukleus seperti sel otot rangka.

Berdasarkan morfologi, maka nukleus terdiri atas:
1. Membran nukleus
2. Kromatin
3. Nukleolus
4. Nukleoplasma
Inti sel berbentuk bulat atau lonjong, dibatasi oleh membran rangkap. Fungsi inti sel adalah sebagai pusat aktivitas sel dan sebagai pengatur pewarisan sifat-sifat keturunan (kromosom).
Dari informasi yang sudah dipaparkan diatas, maka secara gamblang kita dapat membuat kesimpulan bahwa Nukleoplasma merupakan bagian dari inti sel yang tersusun dari Asam nukleat (DNA dan RNA), dan berperan dalam menentukan kode protein yang harus dibentuk RNA membawa kode ke ribosom.


BUKAN CINTA KECOA BIASA

BUKAN CINTA KECOA BIASA
Gabungan dari Rico De Coro & Cerita Raditya Dika

Sebelumnya ini adalah tugas Bahasa Indonesia gue, cerita ini SANGAT DI ILHAMI OLEH NOVEL RICO DE CORO & KUMPULAN CERITA DARI BANG RADITYA DIKA. Karena gue suka banget baca novel buatan dari Bang Radit, ya gue punya ide buat nggabungin novel dia sama Rico De Coro. Jika ada kesamaan, mohon dimaklumi, bisa dibilang juga cerita gue ini adalah gabungan dari Rico De Coro dan Manusia Salmon yang di edit dengan lembut. Selamat membaca, semoga tertawa ya!


Tidak banyak reaksi yang bisa diberikan oleh seorang cowok ketika sedang diputusin oleh pacarnya.
            Padahal, profesi pemutusan umumnya dimulai dari kalimat sederhana yang keluar dari mulut si cewek, ‘Kayaknya mendingan kita temenan aja.’ Lalu si cowo
k bingung merespon apa. Kalau adegan putus ini ada di dalam sinetron bergenre drama, biasanya kamera akan di close up tepat ke mata si cowok yang melotot. Adegan ini makin diperkuat dengan suara geraman si cowok yang ibarat manusia sudah tiga tahun susah buang air besar. ‘Mmmmmmhh…. Apaaahhh???! Kamu  mau putuuusshh?’ Sementara di film laga, biasanya si cowok melanjutkan adegan melotot tersebut dengan naik burung elang, lalu melawan  naga.
            Tapi di dunia nyata cowok pasti berlagak stay cool .  Biar gak keliahatan cemen,  harga diri lebih penting., padahal kalau  malem hari biasanya nangis, di kamar mandi showeran sambil bilang ‘Apaaaah salah akuuw?? Kurang apaaah aku  iniiiii”.
            Gue lahir di kota kecil ini, yak, Kebumen tercinta. Temen- temen manggil gue Eja, biar keliahatan keren. Waktu kecil gue tinggal di Gombong, Rumah  kecil, deket jalan raya, di tengah – tengah sawah, tapi banyak kenangan yang tersimpan disana. Gue tinggal di Gombong dari umur 4 tahun sampai kelas 3 SD.
Cinta monyet? Waktu SD gue masih bingung saat denger dua kata itu pertama kali dari mulut nyokap gue: cinta monyet. Agak bingung juga kenapa monyet disamain sama manusia. Gue ngerasa kalo suka ama cewek sama seperti orang dewasa suka dengan orang dewasa lainnya gak kayak monyet.
Gue udah mengenal cinta waktu itu. Masih bocah aja udah main cinta – cintaan. Cewek yang gue taksir waktu itu namanya Indy. Hal pertama yang berubah semenjak gue naksir Indy adalah semua yang berhubungan dengan penampilan. Gue emang bocah ingusan, tapi semenjak gue naksir Indy semua berubah, layaknya kecoa yang menjadi superman.
            Waktu kecil sampe kelas 3 SD gue tinggal di Gombong, gue udah akrab sama yang namanya kecoa. Maklum rumah kan deket sawah gitu. Gue ngerasa kecoa itu keren, ada sayapnya gitu, sama ada navigasi di sungutnya. Tapi kenyataannya, kecoa sering dianggap sebagai kalangan buangan, menjijikkan. Banyak orang yang takut sama kecoa tersebut. Ya maklum sih, kalangan kecoa sukanya tinggal di lingkungan lembab,gelap, dan berjamur. Bentuknya juga menakutkan, lebih menakutkan daripada guru fisika. Tapi betapa bodohnya diriku waktu tinggal di Gombong, gue sama kecoa udah kayak bersahabat, persahabatan dengan kecoa liar, ganas (eyaaaaaa).
            Pas sore itu waktu SD kelas 2 gue iseng nangkep kecoa dengan tangan kosong, geli banget, dua kecoa men, Lalu gue adu, siapa yang terkuat, semacam smack down antar kecoa malang.  Mereka saling gigit, tending, banting, liar ganas!!!!! #lupakan. Akhirnya ada salah satu dari mereka yang menang, gue bangga waktu itu. Kecoa yang menang emang badannya lebih gede dan keker. Gue taruh di pundak lalu gue pamerin ke pembantu gue, alhasil……... pingsan. Gue namain kecoa ini dengan nama “Enko”, haha. Entah darimana ide nama tersebut.
            Dan sangat gue menemukan nama untuk kecoa aduan tadi, Ayu melintas di depan rumah gue. Gue mengangkat alis sambil melotot. Gak nyangka banget, cewek yang gue taksir melintas saat gue main kecoa. Gue lalu berlagak gila, bicara sama si Enko
‘Ko, si Indy cantik ya, kira-kira dia mau gak jadi pacar aku? ‘
Enko seperti menjawab ‘Mana mau Indy sama elu, itu ingusnya dielap dulu, yaelah’
            Saat itu, Indy sudah menghilang. Lalu dengan kekuatan kuda poni, gue lari sekuat tenaga masuk ke kamar nyokap. Ya, di depan kaca gue mengucapkan kata – kata seperti ini, ‘Halo Indy, kamu mau kemana?, sinih main ke rumah aku  hehehe?’ Padahal Indy udah pergi, gue baru latihan ngomong di depan kaca, nasib.
            Ini adalah  masa-masa suara gue masih bernada tinggi, tipis, terdengar seperti suara banci. Setiap pagi sebelum masuk ke sekolah, pasti gue masuk kamar nyokap cari parfum, Enko juga gue ajak untuk memilih wangi terbaik. Seperti seorang ahli kimia, gue campur satu parfum dengan lainnya, tapi gue nggak tau kalo satu parfum dicampur dengan parfum lainnya baunya bisa lebih buruk dari kotoran singa laut. Gue coba semprot parfum yang udah gue campur kearah Enko, kayaknya dia suka. Jadi gue semprotin nih parfum ke semua badan. Shampoo di kamar mandi jugak gue campur campur, shampoo deedee gue campurin sama sunsilk nyokap. Gue gak begitu yakin, gue coba tetesin ke Enko, dia pingsan satu menit.
            Hal yang tidak berubah dari SD sampai sekarang ini adalah gue selalu senang untuk berada di atas panggung. Entah pentas music atau cumin salto di atas panggung.
            Kebetulan di SD Gombong dulu, setiap 17-an  selalu ada pentas tari.
            Gue dalam hati langsung jerit ‘YES’
            Gue bisa menunjukkan semua ini kepada Indy, gue pengin kelihatan punya bakat menari di hadapan dia.
            Bagi gue, nggak peduli apa tariannya, bagaimana gayanya, dan seperti apa musiknya, yang penting adalah berdiri di atas panggung dan tampil.
            Begitu pulang, gue langsung mewartakan kabar gembira ini kepada keluarga di rumah: nyokap, bokap, nenek, paman dan tante. Enko juga, dia lompat lompat kegirangan. Mantap. Gue pun latihan dengan suka cita. Lagu yang dipake kayak lagu senam kesegaran jasmani. Dan gaya tariannya cumin muter – muterin lingkaran sambil goyang pinggul. Gue agak enggak setuju dengan rutinitas tarian ini kurang asyik.
            Gue pun minta bantuan Enko, dia ngajarin beberapa gerakan liar. Enko seperti melalukan lompat macan di udara, gue ngikutin apa yang di lakuin. Gue sama Enko menambahkan goyangan – goyangan sendiri. Dengan goyangan ke kiri dan kanan dicampur lompat macan ajaran Enko, pasti suatu hari nanti akan menginspirasi Ricky Martin. Setelah melihat goyangan buatan gue sama Enko yang dinamakan ‘Kecoa Funky’ dia bilang, ‘Eja, kamu punya bakat, yah, jadi penari’. Yang gue nggak tau dalem hati bilang, ‘Ini anak pasti lupa minum obat lagi’.
            Akhirnya hari yang dinantikan pun tiba, gue berdoa supaya acara ini lancar. Alhasil gue ke sekolah membawa Enko di tas. Kecoa berada di tas gue. Mantep. Sebelum pentas, gue ke kamar ganti. Mengeluarkan baju pentas, dan tak terlupa Enko. Baju pentasnya simple sih, Cuma kaus oblong sama sarung. Saat itu gue memakai sarung di bantu Enko.  Dan gue gak tahu bahwa peraturan pertama pentas dengan memakai sarung adalah memakai kolor. Semua temen sepertinya mengetahui hal itu diuar kepala.
            Mereka mungkin udah pernah pentas di tempat lainnya menggunakan sarung dan nyokap-bokap mereka berpensan dengan hati – hati kepada mereka, ‘Nak, kamu entar kalo mau pentas jangan lupa pake kolor ya.’ Lah gue? Gue gak pernah dapet wejangan maha super bijak seperti itu. Enko di pundak gue pun cuman bengong ngelihatin gue make sarung, dia gak tahu kalo sarung harus di lipet dan harus kenceng supaya gak melorot. Gue pun pentas tanpa memakai kolor di balik sarung. Dan pada saat itu gue lupa dimana tas, acara mau dimulai, yaudah, Enko gue umpetin di balik sarung, GELI!!!!!.
            Kita semua pernah tau  cerita tentang gimana kehadiran sesosok cewek di tengah – tengah penonton bisa menggenjot semangat kita dalam melakukan sesuatu. Kayak di film – film silat itu, pas jagoannya lagi ngelawan musuh bebuyutannya terus tiba-tiba si cewek teriak menyemangati dan akhhirnya si jagoan pun menang. Itu persis yang dilakukan Indy. Walaupun dia gak teriak-teriak, tapi udah berada di tengah-tengah penonton.
            Hati gue bagai terpompa.
            Musik pun mulai. Hap! Gue nari dengan penuh semangat, gak tau  keadaan Enko yang ada di balik sarung gue. Pinggul gue bergoyang liar. Keras. Cepat. Cadas.Mantap. Gue mengeluarkan jurus goyangan kecoa funky ajaran Enko. Gue liat kearah Indy, dia senyum-senyum gitu. Gue keringetan. Seumur-umur gue nggak pernah ngerasa excited. Gue lanjutin gerakan macan-kumbang-mabok gue ini. Lalu malang tak dapat ditolak, Untung sepupunya Donal Bebek, tiba-tiba………….
            SARUNG GUE MELOROT.
            Enko terlihat
           
            Histeris.
            Ada yang teriak.
            Ada yang menjerit-jerit.
            Ada yang pingsan ngeliat kecoa di balik sarung melorot, sumpah gue malu setengah mati, gue jugak bawa si Enko lagi, AAAAAAHH MANA ADA NARI BAWA KECOA TERUS MELOROT, PARAAAH CUUUUUY.Si Enko terbang menuju arah penonton, suasana semakin panas. Anak-anak pada lari ngibrit kemana-kemana. Ada sekitar sepuluh detik, gue mencoba menghilangkan rasa malu ini. Gue benerin sarung. Gue terus lari kearah penonton mencari sahabat gue, si Enko.
            Sekarang gue yang histeris ‘ENKOOOOOOOOO’ Enko terbaring di antara kursi penonton, di lemas tak berdaya. Gue nangis gelalapan. Si Enko pergi untuk selamanya. Sahabat gue untuk pertama kalinya, dan gue membawanya pulang kerumah, kubur di belakang rumah. Untuk pertama kalinya gue merasa sangat kehilangan. Baru beberapa hari kita lalui, secepat ini dia pergi meninggalkan gue. Gue berdoa untuk yang terbaik ke depannya.
           Indy?

            Dia menghilang.

           
           
            

Wednesday, July 24, 2013

SATU KATA : GALAU


SATU KATA : GALAU

Galau, istilah ini sedang menjadi tren di kalangan anak muda bahkan salah satu operator telekomunikasi di Indonesia pun mengambil istilah galau menjadi slogan andalan produk mereka.
Sebenarnya apa arti dari kata galau ini? Adakah obat galau? Simak artikel ini untuk mencari tahu jawabannya.

Apa Itu Galau?

Galau adalah suatu keadaan yang disebabkan oleh beberapa kondisi seperti  urusan asmara, pekerjaan atau hal lain yang menuntut kita untuk segera membuat keputusan sehingga mengakibatkan perasaan kita menjadi labil dan cemas.

Resep Obat Galau

Tidak soal muda dan tua, tentu semua orang pasti pernah merasakan yang namanya galau. Ya, galau boleh saja dan hal itu sangat manusiawi. Tapi, yang patut diingat adalah jangan pernah membiarkan perasaan galau itu berlarut-larut.
Perasaan galau yang berlarut-larut dapat mengakibatkan sebuah kondisi yang lebih serius yaitu depresi kronis. Apakah kamu memiliki teman, keluarga, atau bahkan mungkin dirimu sendiri yang sedang mengalami galau. Segera atasi itu! Berikut beberapa resep obat galau yang patut dicoba.
  • Jangan dengarkan musik yang iramanya mellow Kesalahan terbesar ketika kita sedang galau adalah cenderung mencari dan mendengarkan lagu mellow. Imbasnya, perasaan galau tersebut bukannya hilang tapi malah membuat perasaan semakin tidak karuan. Cobalah pilih musik yang iramanya sedikit lebih cepat. Musik tersebut dapat menjadi obat galau yang efektif untuk membuat kita lebih bersemangat dan tenang sehingga kita bisa menyelesaikan masalah kita dengan pikiran yang segar. Baca juga di artikel apa saja jenis Musik Terapi dan untuk mengetahui manfaat musik bagi tubuh, baca di artikel Terapi Musik, alternatif yang patut dicoba!
  • Menangislah  dan berteriak Tidak soal wanita ataupun pria, menangis dan berteriak adalah obat galau yang paling ampuh. Jangan anggap remeh menangis dan berteriak! Menangis tidak selalu berarti seseorang itu lemah atau cengeng. Berdasarkan penelitian, menangis dan berteriak ternyata dapat mengeluarkan hormon stres yang bernama endorphin leucine enkaphalin dan prolactin yang dapat membantu kita mengurangi resiko darah tinggi. Bahkan pemerintah China membuat sebuah kafe galau khusus agar orang-orang yang perasaannya sedang galau dapat menangis dan berteriak sekencang-kencangnya.
  • Curahkan perasaanmu Salah satu obat galau yang tidak kalah ampuh adalah curhat. Sebagai manusia, kita adalah mahluk yang butuh bersosialisasi. Oleh karena itu, coba curhat pada sahabatmu atau keluargamu mengenai problemmu. Dengan menceritakan problemmu, kamu bisa melihat problemmu dari sudut pandang yang berbeda dan bahkan dapat membantu kita menemukan solusi yang praktis.
  • Jalan-jalan Selain menangis, jalan-jalan juga merupakan obat galau yang ampuh. Cobalah untuk berjalan-jalan di luar selama 30 menit. Jika perlu, coba rencanakan liburan bersama keluarga atau sahabat.
  • Makan Banyak anggapan bahwa makan adalah obat galau paling ampuh untuk mengatasi galau. Ya, memang makan merupakan salah satu daftar obat galau yang cukup ampuh. Contohnya, dengan mengonsumsi cokelat. Berdasarkan penelitian, cokelat dapat membantu mengusir rasa sedih kita hingga 60% dalam waktu 15 menit.
  • Tuliskan perasaanmu pada buku diary Jika kamu tidak mempunyai sahabat yang untuk diajak curhat, cobalah untuk menuliskan apa yang kamu rasakan sewaktu kamu galau di diary. Dengan menulis, kamu bisa menuangkan semua perasaanmu dan kamu juga bisa mengetahui alasan mengapa kamu galau. Sebulan kemudian, coba bacalah kembali diary-mu. Apakah perasaanmu sekarang sudah tidak galau? Jika ya, coba tuliskan juga apa yang membantumu mengatasi perasaan galau tersebut.
  • Tidur Tidur juga merupakan obat galau yang cukup ampuh. Meskipun tidak menyelesaikan masalah, tetapi setidaknya setelah tidur pikiran kita dapat menjadi segar kembali sehingga pikiran menjadi lebih fokus dan tenang saat menyelesaikan masalah.
  • Optimislah bahwa situasi dapat berubah Ada pepatah mengatakan, habis gelap terbitlah terang. Ya, tidak soal seberapa parah problemmu, yakinlah dan bersabarlah bahwa situasi tersebut pasti dapat berubah. Berdasarkan hasil penelitian jika kita optimis maka kita dapat mengurangi resiko depresi klinis.
  • Konsumsi Kopi Mengonsumsi kopi juga dapat menjadi obat galau yang efektif. Kopi memiliki kandungan kafein yang dapat membantu kita mengurangi perasaan galau.  Meskipun kopi memiliki manfaat untuk menenangkan, tentu tidak disarankan untuk mengonsumsinya secara berlebihan. Jika dikonsumsi berlebihan, kopi dapat mengakibatkan kita menjadi sulit tidur dan gemuk. Jika memang tidak terbiasa mengonsumsi kopi, cobalah alternatif minuman kesehatan seperti Noni Juice adalah minuman kesehatan yang dapat meningkatkan hormon serotonin yang memiliki fungsi untuk mengurangi perasaan galau kita.
Ayo segera atasi perasaan galaumu dengan beberapa resep obat galau di atas, jangan biarkan galau mengendalikan hidupmu!

Kelas Girang X2

Kelas Girang X2


Gue agak bingung, soalnya kelas ini penghuninya kayak babi baru melahirkan, brisik mulu tiap pelajaran. Sampe-sampe guru matematika nangis! Bayangkan lah, kampret bener. Kelas berjumlah 32 siswa, 14 laki, 18 perempuan, lumayan sebanding. 14 laki ini emang bandot semua, brisik banget kalo lagi diajar tapi diem kalo lagi pelajaran ekonomi (banyak yang molor)
 Oke, awal kita dipertemukan di kelas X-2 ini didahulukan dengan susunan kabinet dengan semboyan kelas kagak girang barble melayang, cocok.
Kita sepakat bahwa Akmal jadi ketua kelas, pantes sih  body dia udah keren, wibawa, cakep, jago basket. Wakil ketua kelas di tempati Rahmat, anak seorang kopral, kerjaannya kalo di rumah ngubek-ngubek kambing ama kebo, maennya di sawah, dan gue dipilih sebagai seksi keamanan, bangke, kenapa? Misal ada barang yang ilang di kelas,
‘Eh pulpen gue mana ya? Ja pulpen gue mana? Lu kan seksi keamanan cariin dong!'
Itu masih mending, misal yang ilang sempak? Kaos dalem? Mampus dah gue.
Body gue yang lumayan leyat-leyot gini kayak batang pohon mau rubuh dipilih jadi satpam kelas. Rambut acak-acakan lebih mirip kumis lele. Gue didampingin sama iphi, temen gue yang punya kentut super, itu kekuatan supernya, kalo dia lagi dalam keadaan terdesak, dia kentut.
Gue  deket sama Tomy , dulu kita satu smp bareng. Pas smp dia masih sepundak gue, lha sekarang kebalikannya. Dia botak, ikut organisasi baring berbaring, eh baris berbaris maksudnya. Badannya emang cocok jadi tentara. Dia jago matematika, gak kayak gue kalo liat angka pasti histeris duluan. Satu lagi temen yang deket sama gue, Alvin. Dia abnormal, gendut, kayak homo, di kelas mungkin salah satu siswa tergirang.
Di kelas banyak cewek cantik, ehem… kalo ketawa manis semanis sakarin es teh bu kantin.
Kelas X-2 ini emang berwarna, ada yang banget rajinnya sampe ada yang semales babi. Fafa, gue biasa duduk sama fafa di bangku belakang.
‘Mid, nih cewek cantik!’ dia sodorin Blackberry nya ke gue
‘Mana? Ehbuset kampang lu, cantik bener!’
‘Lu mau gak gue kenalin’ Tanya dia sambil senyum-senyum kucing
‘Gak ah, jomblo itu pilihan bagi gue’
‘hening’
Dapat disimpulkan bahwa Fafa hobinya ngenalin cewek ke gue, pas guru lagi ngajar dia malah BBM sama pacarnya, fiuuh BBnya dia tutupin sama buku, emang bangke nih orang. Bau parfumnya juga khas, bau eek piranha. Dia anak distro, biasa pake Vixion, orangnya tinggi, kayak genter tetangga gue.
Di kelas gue gak pinter-pinter amat, standar lah, kalo ada ulangan yang gue anggep susah pasti remidi. Pas itu ulangan bahasa Jepang, malemnya emang gue gak belajar malahan nyiapin contekan huruf hiragana sama katakana di kertas kecil, ulangannya emang bab itu. Alhasil gue kerepotan sendiri, goblog, temen gue dapet 90an semua , gue cuman dapet 64. NASIB DAH. Semenjak itu gue males ketemu pelajaran jepang, padahal gue suka budaya Jepang.
Gue suka JKT48, itulah semacam girlband , sister grup dari AKB48 di Jepang sonoh, mulai ngefans pas liat iklan pocari sweat, semenjak itu gue berlagak bego niruin gerakan di iklan itu sambil teriak aiiiwoooncyuuuh aiiiiinidyuuuuh aiiilovyoouuuu, sudah lupakan.
Pertama kenal sama Melody. Gue googling + ngumpulin fotonya dari macam-macam sumber di internet, mata gue gak bisa berpaling saat itu. Delusi, ilusi, imajinasi jadi pacar dia, bego, jangan ditiru ya. Dan pas googling itu gue jugak tau ada member jkt yang namanya Shania junianatha, umurnya satu taun dibawah gue, 14 tahun. Fix, saat itu gue suka Melody sama Shania, di Facebook gue join sama bermacam-macam grup fans JKT48. Nambah temen dari kalangan fans jugak. Hati gue gak bisa lepas sama yang namanya Shania, saat itu jomblo menjadi hal yang mengasikkan.
‘Pret itu siapa?’ Tanya Alvin ke gue
‘ oh dia namnya Shania, JKT48, cantik ya bree?
‘lumayan dah’ bales Alvin
Awal puasa, mungkin waktu itu waktu yang manis, bisa mengenal JKT48 lebih dekat dengan Alvin, pas itu juga gue kenal sama mas Fahmi, fans JKT48 dari kebumen yang sekarang kuliah di UNDIP Semarang. Malam awal puasa mas Fahmi ngajak ketemuan sama gue. Gue jugak masih asing sama dia, gue takut diculik lalu dijual ke Semarang, alhasil gue ngajak Alvin, yang dulu masih cengo tentang JKT48.
‘Udah lah yuk ikut gue aja, sekalian main jugak’
‘Gratisin makan ya? Kalo ada makanan gue mau’
‘Ya gampang lah nanti’
Nih orang pikirannya makanan mulu, pengin gue tunyuk pertunya. Alhasil gue ke rumah Alvin, sekitar jam setengah 7an. Gue janjian sama mas Fahmi abis salat tarawih, yaudah gue sama Alvin ke Masjid di Alun-alun bumen. Abis terawih gue ketemu sama mas Fahmi, wih dia nunjukkin tiket Theater JKT48, gue dulu sangat sumringh liat gituan, rasanya pengin terbang lalu nonton. Jam 9 lalu gue pulang, nganter si Alvin dulu.
Kembali ke topic kelas kampret ini, kelas ini emang super duper aktif, apalagi pas pelajaran Bahasa Indonesia, sangat berapi – api. Semua gak ada yang diem termasuk gue ini. Pas itu yang dibahas Idiom (ungkapan), nyeleneh banget temen-temen gue.
‘TANTE GIRANG!!!!’ Iphi teriak
‘Siapa yang bilang tadi?’ Tanya bu guru
Gue ngakak sampe jigong kemana-mana, emang abnormal tuh bocah. Bu Guru nyuruh untuk mbuat satu kalimat yang isinya idiom semua.
‘Ya hamid bacakan kalimatmu’ Kata bu Guru
‘oke teman-teman, pada pagi buat itu saya melihat janda kembang sedang senam pagi’
Kelas ngakak lagi, gue anggep kalimat itu cukup keren, bagiku janda yang mantep kalo mau senam pagi. Semenjak itu kata guru bahasa Indonesia dia nyebut kelas ini dengan kelas girang. Gak tau juga gue kenapa penghuninya gini semua, salam kentut super!


Organel Sel Hewan | Pengertian dan Fungsi masing-masing

Organel Sel Hewan dan Fungsinya 1. Membran Sel Membran sel adalah bagian paling luar yang membungkus sel yang tersusun atas lemak (li...